
Telah digelar, pada 02 Februari 2024 bertempat di Hotel Maxone, Rapat Kerja Cabang Peradi Balikpapan yang dihadiri oleh puluhan pengurus maupun dari unsur penasehat Peradi Balikpapan.
Dalam kegiatan ini , para pengurus masing – masing bidang memberi paparan dari rancangan program kerja yang akan dilaksanakan hingga tahun 2028 mendatang dengan harapan adanya DPC PERADI BALIKPAPAN dapat memberi kemanfaatan tidak hanya bagi anggota saja namun juga bagi masyarakat Balikpapan secara umum.
Dari sekian rancangan program kerja, salah satunya adalah Pengadaan layanan bantuan hukum kepada masyarakat , diantaranya rekan- rekan media yang profesinya rentan mengalami masalah hukum. Selain membangun hubungan dan kerja sama yang baik dengan rekan media sebagai mitra , DPC PERADI BALIKPAPAN juga akan memberi perlindungan dan bantuan hukum kepada rekan media.
Peradi Balikpapan juga berkomitmen untuk memaksimalkan pemberian bantuan hukum terhadap perempuan dan anak melalui bidang terkait.
Ketua Peradi Balikpapan, bapak Dr. Piatur Pangaribuan ,S.H ,M.H., CLA menyampaikan bahwa Peradi Balikpapan akan memberikan pelayanan kepada anggota dan segenap lapisan masyarakat Balikpapan, memberi kontribusi dan menciptakan ruang keadilan bagi masyarakat dengan memberi masukan membangun baik kepada instansi penegak hukum maupun terhadap pemerintah daerah.
